kronikberita.com

Penting dan Mendalam

Berita Politik

Trump Janjikan Ratusan Perintah Eksekutif pada Hari Pertama Jabatan

Washington, 20 Januari 2025- Presiden terpilih Amerika Serikat (AS) Donald Trump berjanji akan menandatangani serangkaian perintah eksekutif pada hari pertamanya menjabat. Trump menyampaikan janji ini di hadapan ribuan pendukungnya di arena Washington DC, dalam acara “Rapat Umum Kemenangan” sebelum pelantikannya pada Senin (20/1) waktu setempat

Seperti dilansir dari BBC, Trump mengatakan ia akan bergerak dengan “kecepatan dan kekuatan bersejarah” setelah mengambil sumpah jabatan. Ia juga menjanjikan untuk meluncurkan operasi deportasi massal, memangkas regulasi lingkungan, dan mengakhiri program keberagaman.

“Kami mengutamakan Amerika dan semuanya akan dimulai besok,” kata Trump. “Anda akan bersenang-senang menonton televisi besok.”

Presiden yang akan menjabat untuk periode keduanya itu diperkirakan akan menandatangani 200 lebih perintah eksekutif usai pelantikan, termasuk peningkatan program kecerdasan buatan (AI), pembentukan DOGE (Dewan Efisiensi Pemerintah), menyediakan catatan pembunuhan presiden AS ke-35, John F. Kennedy yang terjadi pada tahun 1963, pelarangan wanita transgender untuk ikut dalam kompetisi olahraga wanita serta mengembalikan kendali penuh atas sistem pendidikan kjepada negara bagian AS

“Anda akan melihat perintah eksekutif yang akan membuat anda sangat bahagia. Kita harus mengarahkan negara kita ke arah yang benar,” tegasnya

Upacara pelantikan Donald Trump pada Senin (19/1), diputuskan akan digelar di dalam ruangan yaitu Rotunda Capitol AS, manandai pertama kalinya sejak 40 tahun. Keputusan tersebut diambil karena Washington diperkirakan akan dilanda suhu dingin ekstrem, minus 6 derajat celcius, serta cuaca buruk

Sebagai informasi, pelantikan presiden AS biasanya diadakan di luar ruangan tepatnya di bagian depan barat Gedung Capitol AS