kronikberita.com

Penting dan Mendalam

Berita

INOTEK Award 2025: Emil Dardak Tekankan Konsistensi dan Dampak Nyata Inovasi Daerah

SURABAYA, 13 November 2025 – Plt. Gubernur Jawa Timur Emil Elestianto Dardak menegaskan bahwa inovasi pemerintahan harus konsisten, berkelanjutan, dan memberikan manfaat nyata bagi masyarakat. Pesan tersebut ia sampaikan saat membuka Anugerah Inovasi Daerah dan Inovasi Teknologi (INOTEK) Award 2025) di Grand Mercure Mirama Surabaya, Kamis (13/11).

Dalam ajang tahunan ini, terdapat lima kategori dengan total 15 pemenang dari berbagai perangkat daerah di Jawa Timur.

Emil menyoroti banyaknya aplikasi layanan publik yang berjalan sendiri-sendiri dan meminta perangkat daerah menyederhanakannya menjadi satu super app yang terintegrasi. Menurutnya, aplikasi internal dan eksternal memiliki indikator keberhasilan yang berbeda.

“Aplikasi internal bukan diukur dari jumlah unduhan, tetapi dari konsistensi penggunaannya serta efisiensi proses birokrasi,” jelasnya.

Ia menegaskan bahwa kemenangan di INOTEK Award bukan akhir, tetapi awal dari keberlanjutan inovasi. “Setelah menang, jangan berhenti. Pastikan aplikasinya terus dipakai dan memberi dampak,” ujarnya.

Emil juga mendorong perangkat daerah untuk tidak ragu melanjutkan inovasi dari pemimpin sebelumnya. Ia menekankan pentingnya prinsip ATM—Amati, Tiru, Modifikasi.

“Modifikasi boleh, yang penting rohnya tetap terjaga. Ini soal keberlanjutan dan kebesaran hati seorang pemimpin meneruskan legacy yang baik,” tegasnya.

Menurutnya, politik sering memunculkan anggapan bahwa kepala daerah tidak bekerja jika meneruskan program lama. “Padahal meneruskan dan memperbaiki inovasi adalah bagian penting dari pelayanan publik,” tambahnya.

Dalam kesempatan yang sama, Innovative Government Award (IGA) juga diberikan kepada 41 perangkat daerah dengan predikat Sangat Inovatif, termasuk Dinas Pendidikan, Dinas Kelautan dan Perikanan, RSUD dr. Soedono Madiun, Dinas Perhubungan, serta Dinas Sosial Provinsi Jatim.

Selain itu, Dewan Juri INOTEK juga menyerahkan penghargaan untuk lima kategori kepada masing-masing dua penerima, sehingga total 10 penerima tambahan.